Sabtu, 15 Desember 2018

Dibalik Senja

     Arti Dibalik Sebuah Senja


Senja yang indah, yang selalu dinantikan banyak orang karena keindahannya di sore hari yang membuat ku begitu terkesan dengannya. Banyak kata indah yang terukir dari perangkai kata untuk melukiskan indahnya setiap senja datang. Bisa saja senja diartikan sebuah keindahan yang berarti kebahagiaan dan sebuah keremangan yang berarti kesedihan.

Senja adalah bagian waktu dalam hari dimana keadaannya setengah gelap dibumi sesudah matahari terbenam. Senja mengajarkan ku bahwa apapun yang terjadi hari ini pasti akan berakhir dengan indah. Setelah senja itu menghilang rasa kehampaan pun datang. Senja sebuah penanda berakhirnya sebuah cerita, menyisakan kesunyian, tak ada cahaya yang mampu menerangi menyinari bumi, hanya akan ada kelap kelip lampu yang serasa tak berarti.

Senja juga mengajarkan arti sebuah kerinduan. Kerinduan ku kepada Allah Swt yang telah menciptakan sebuah keindahan itu. Dibalik senja membuat ku menghargai rasa kesunyian, dimana sang langit tak peduli lagi pada mentari yang telah pergi, dia hanya peduli pada penjumpaannya pada sang rembulan. Senja dapat menyembunyikan rasanya segala ceritanya sendiri, entah dia bahagia atau terluka.

Dan senja membuatku mengerti arti sebuah kata rela, seperti saat menemukan senja, kehilangan juga akan terjadi tanpa sebuah kata permisi. Tidak ada yang abadi di dunia ini, senja saja menjadi momen peralihan antara siang yang cerah ke malam yang gelap. Begitu juga sama hal nya dengan sebuah kehidupan, semuanya pasti berubah tidak ada yang abadi di dunia ini. Senja juga dapat diartikan lengkungan waktu tanda kefanaan dunia.

Senja, terimakasih darimu aku bisa belajar ikhlas dengan semuanya. Mari belajar Dari Sang Senja 😊

Dibalik Senja

     Arti Dibalik Sebuah Senja Senja yang indah, yang selalu dinantikan banyak orang karena keindahannya di sore hari yang membuat ku b...